Apa Itu Metabolisma?
Pengertian Metabolisma
Definisi metabolisma adalah rangkaian proses dan aktivitas tubuh mengelola dan memanfaatkan makanan yang dimakan untuk menghasilkan energi untuk mempertahankan hidup.
Metabolisma memungkinkan tubuh mempertahankan fungsi organ, memperbaiki kerusakan, menyembuhkan luka, membuang racun dari tubuh, dan lain sebagainya.
Tingkat Metabolisma
Tingkat metabolisma menggambarkan banyaknya kalori yang dibakar tubuh. Seseorang yang memiliki tingkat metabolisma tinggi atau laju metabolisma cepat akan membakar kalori relatif lebih banyak. Orang yang memiliki tingkat metabolisma rendah atau laju metabolisma lambat akan membakar kalori relatif lebih sedikit.
Pengaruh Jumlah Otot dan Lemak Tubuh terhadap Metabolisma
Salah satu faktor penting yang mempengaruhi tingkat metabolisma adalah jumlah otot. Otot menggunakan kalori lebih banyak daripada lemak tubuh. Untuk berat badan dan tinggi badan yang sama, orang yang memiliki lebih banyak otot, memiliki tingkat metabolisma yang lebih tinggi. Untuk berat badan dan tinggi badan yang sama orang yang memiliki prosentase lemak tubuh lebih tinggi memiliki tingkat metabolisma yang lebih rendah. Cara terbaik membentuk otot adalah dengan berolahraga dengan tetap makan makanan bergizi seimbang.
Jenis Metabolisma
Metabolisma dikategorikan menjadi dua yaitu katabolisma dan anabolisma. Katabolisma adalah pemecahan molekul menjadi molekul-molekul yang lebih kecil sehingga dapat diolah tubuh. Anabolisma adalah penyusunan molekul-molekul kecil menjadi molekul yang lebih kompleks dengan menggunakan enzim.